Sabtu, 28 Agustus 2010

MENGENAL WEB DAN BLOG

Saya telah banyak menyinggung tentang web dan blog tapi mungkin sebagian anda masih bingung apa WEB dan BLOG

Pengertian WEB / WEBSITE

WEBSITE / WEB adalah halaman informasi yang disediakan melalui jalur internet sehingga bisa diakses di seluruh dunia selama terkoneksi dengan jaringan internet. Umumnya merupakan bagian dari suatu nama domain (domain name) atau subdomain di World Wide Web (WWW) di Internet yang berisi informasi bisa berupa teks, gambar, animasi, suara, dan video merupakan media informasi yang menarik untuk dikunjungi.

Website bisa digolongkan menjadi 3 bagian yaitu:

    Website Statis
    Website Dinamis
    Website Interaktif

Website Statis adalah web yang mempunyai halaman tidak berubah. Artinya adalah untuk melakukan perubahan pada suatu halaman dilakukan secara manual dengan mengedit code yang menjadi struktur dari website tersebut.

Website Dinamis merupakan website yang secara struktur diperuntukan untuk update sesering mungkin. Biasanya selain utama yang bisa diakses oleh user pada umumnya, juga disediakan halaman backend untuk mengedit kontent dari website. Contoh umum mengenai website dinamis adalah web berita atau web portal yang didalamnya terdapat fasilitas berita, polling dan sebagainya.

Website Interaktif adalah web yang saat ini memang sedang booming. Salah satu contoh website interaktif adalah blog dan forum. Di website ini user bisa berinteraksi dan beradu argument mengenai apa yang menjadi pemikiran mereka. Biasanya website seperti memiliki moderator untuk mengatur supaya topik yang diperbincangkan tidak keluar jalur.

Website terdiri dari DOMAIN (nama web) dan HOUSTING (tempat menyimpan data)

DOMAIN adalah Nama unik web / alamat web yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet. Nama domain berfungsi untuk mempermudah pengguna di internet pada saat melakukan akses ke server, selain juga dipakai untuk mengingat nama server yang dikunjungi tanpa harus mengenal deretan angka yang rumit yang dikenal sebagai IP address. Nama domain ini juga dikenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web seperti contohnya "wikipedia.org". Nama domain kadang-kadang disebut pula dengan istilah URL, atau alamat website.
Domain dibutuhkan bila anda mempunyai sebuah bisnis dan ingin agar informasi bisnis Anda mudah ditemukan oleh khalayak dunia, atau ingin citra perusahaan Anda meningkat dengan online di Internet, atau bila Anda memang mempunyai bisnis berbasis Internet, maka Anda memerlukan sebuah server yang terhubung dengan Internet selama 24 jam sehari untuk menempatkan homepage Anda.

HOUSTING adalah Jasa layanan internet yang menyediakan server-server untuk disewakan sehingga memungkinkan organisasi atau individu menempatkan informasi di internet berupa HTTP, FTP atau DNS. Ada beberapa jenis layanan hosting yaitu shared hosting, VPS, dedicated server. Istlah mudahnya adalah Tempat penyimpanan data (Hardisk kalu dalam komputer)

Jadi mudahnya pengertian diatas website terdiri dari DOMAIN dan HOUSTING kalau dalam bahasa kompuer umum DOMAIN itu Software / Programnya dan HOUSTING adalah Hardisknya

Fasilitas Pendukung WEBSITE / WEB

Guesbook. Buku tamu di mana orang bisa mengisi identitas tentang dirinya, mengkritik dan memberi saran.
Counter. Menghitung seberapa banyak pengunjung yang telah masuk ke homepage kita
Chatting: Fasilitas ngobrol dapat di buat di homepage Anda sendiri.
Pooling: Bila Anda ingin tahu jawaban terbanyak dari para pengunjung tentang pilihan dari pertanyaan-pertanyaan Anda.
Web Promote :Mempromosikan homepage anda dengan sekali klik, maka homepage kita akan masuk ke beberapa situs search engine.
Mailing List : Membuat komunitas lewat email yang membicarakan hal-hal tertentu bersama orang lain.
Web Statistik :Melihat statistik homepage Anda. Dari mana saja pengunjung berasal, browser apa saja yang mereka pakai, hari apa saja homepage kita ramai dikunjungi orang.
Web Check : Mengetahui kecepatan loading dan spesifikasi tentang homepage anda.

Kriteria Sebuah Web Site yang Baik
Menurut CNET Builder.com ada beberapa kriteria pertimbangan , yaitu:
1.Usability.
  Menurut Jakob Nielsen , yang disebut-sebut sebagai usability guru, usability melibatkan pertanyaan " dapatkah user menemukan cara untuk menggunakan Website tersebut dengan efektif ( 'doing things right' ) ".
Usability - masih menurut Jakob Nielsen- mempunyai lima
karakteristik yaitu :

   • Kemudahan untuk Dipelajari
   • Effisiensi Penggunaan
   • Kemudahan untuk Diingat
   • Tingkat Frekuensi Kesalahan
   • Tingkat Kepuasan Subyektif Pemakai

   Usability diperlukan karena kalau sebuah halaman HTML ( atau sekumpulan halaman HTML yang dikenal dengan Web Site ) dibuat dengan Usability in mind , maka halaman itu akan

   • Mudah dipelajari cara pengunaannya oleh pengunjung
   • Mudah diingat sistem navigasinya oleh pengunjung,
   • Dapat digunakan dengan effisien ( doing the right things )
   • Tingkat kesalahan user dalam mengoperasikan site tersebut minimal, dan yang paling penting
   • Pengguna akan merasa puas dalam menggunakan site tersebut , dan kemungkinan besar akan kembali.

2 Sistem Navigasi.Navigasi
   Sistem navigasi site secara keseluruhan , dan desain Interface site tersebut.

3 Graphic Design.
   Kepuasan visual user ( lewat mata ) secara subyektif. melibatkan bagaimana desainer visual site tersebut membawa mata user menikmati dan menjelajahi site tersebut ... melalui pemilihan Layout, Warna, Bentuk dan Typografi .

4 Contents / Isi. Simply speaking,
   Content is King, sebagus apapun halaman anda secara design grafis , tanpa contents yang berguna dan bermanfaat akan bernilai nol ( kecuali kalau itu site eksperimental atau show-off) walaupun menurut Firmansjah Saftari , salah seorang web designer Indonesia dalam sebuah debat di mailing list design grafis ITB "Content is king , but without good design , Content is a naked king".

5 Masalah Kompatibilitas.
   Seberapa Luas sebuah website mendukung kompatibilitas dengan perangkat-perangkat tampilannya ( BROWSER ) , atau seberapa luas sebuah site memberikan alternatif untuk browser yang tidak dapat melihat sitenya. Jangan anda kira browser cuman sedikit : IE versi berapa ? Netscape versi berapa ? Opera ? Lynx ? Text Only ? Web TV ? Handheld PC ? Flash Plugin or not ?

6 Waktu Panggil ( Loading Time ).
   Seberapa Cepat sebuah site muncul atau menampilkan sesuatu di layar Browser pengunjungnya. Menurut Jeffrey Veen , dari webmonkey.com : "Anda hanya memiliki 3 detik untuk meyakinkan user untuk tidak menutup window atau pergi ke site lain. Jadi letakkan 'sesuatu' di layar dalam waktu 3 detik dan buatlah 'sesuatu' itu menarik.". Aturan ini diperlunak oleh webreview dalam 8 detik. jadi kalau sampai site anda mempunyai sebuah image bukan fotografi atau artwork ( dalam artian sebenarnya ) yang besarnya 40 kb ( satu image , maaf, sepertinya anda masih perlu belajar banyak tentang webdesign. Hint yang mungkin membantu , menurut Firmansjah Saftari , sebaiknya ukuran halaman sebuah HTML + image2 di dalamnya ( tanpa Flash ) sekitar 50-60 kb.

7 Functionality.
  Seberapa baik sebuah site bekerja dari aspek teknologikal-nya . Ini melibatkan programmer dengan SCRIPT-nya , misal HTML ( DHTML), 404 Error pages , PHP3, ASP, ColdFusion , CGI , SSI dll.

BLOG
Blog merupakan suatu media online yang isinya biasanya merupakan artikel-artikel (atau cerita) yang sering di-update secara berkala. Isi dari blog bisa berbagai macam, terserah dari si pemilik blog itu sendiri. Ada yang isinya tentang cerita kehidupan hariannya, ada tentang informasi tertentu, tentang laporan-laporan, tentang jurnal, karya tulis, dan lain-lain.
Blog adalah sub domain dari suatu WEB yang menyediakan sarana Blog. Blog sama dengan WEB tapi blog tidak dapat berdiri sendiri dan dia masih bagian dari WEB penyedia blog Misal BLOGGER, WORDPRESS, dan lainnya.

Blog digunakan oleh pengguna untuk:
• Blog menjadi sarana yang tepat untuk mengekspresikan diri.
• Melatih daya imajinasi dan kreatifitas.
• Cara termudah untuk menerbitkan artikel (berita, opini, liputan, dsb) kita di internet.
• Tempat bertemu dengan orang lain yang memiliki kesamaan dengan diri kita.
• Tempat berbagi informasi, juga bisa untuk membahas suatu topik.
• Memasarkan suatu produk, Tinggal isi content dengan produk2 kita dan informasi yang diperlukan calon konsumen.

Membuat blog dapat dilakukan dalam 3 langkah yang mudah
1. mencari tempat penyedia blog
2. daftar
3. rubah seting template dan mulai mengisi blog anda dengan artikel dan bahan yang telah ada (posting)

Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membuat Blog Adalah
1. memiliki e-mail (untuk aktifasi pendaftaran blog )
2. memiliki tema serta bahan untuk ditampilkan pada blog

Web Penyedia Free Blog
- http://wordpress.com
- https://www.blogger.com/
- https://blogster.com/
- https://okayblog.net/
- https://www.blogeasy.com/

Sumber :http://infopendidikankita.blogspot.com/2008/10/apa-itu-website-domain-dan-hosting.html & http://pertanyaan.com/apa-itu-website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar